Mahasiswa STEI SEBI Lakukan Observasi Bisnis UMKM Toko Olahraga

rm
0


RepublikMenulis.Com - Pada hari Jumat (03/06) Toko E-RYT ESPORT kedatangan Mahasiswa STEI SEBI dengan maksud untuk menawarkan bantuan pemberdayaan UMKM dalam bentuk Observasi bisnis. Toko E-RYT ESPORT terletak di Pertigaan curug JL. Raya Parung. Jl. Kp. Pondok No. Raya, RT04/RW 03, Bojongsari Lama, Kec. Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat. Kedatangan Mahasiswa STEI SEBI telah direncanakan sebelum nya oleh pihak Toko E-RYT ESPORT sehingga atas perizinan dan janji bertemu di waktu dan tempat yang sama.

Owner Toko E-RYT ESPORT pak Eko Darmawan menyambut kedatangan Mahasiswa STEI SEBI dengan antusias. Pak Eko juga telah lama mengenal Tantowi Yahya sebagai Mahasiswa STEI SEBI, yang telah berlangganan peralatan olahraga khusus nya Badminton. Tantowi Yahya Bersama teman-teman nya Akhmad Hanif dan Bagas Yazid melakukan Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam bentuk Observasi Bisnis, dengan tujuan dapat membantu UMKM agar ilmu yang dipelajari selama perkuliahan di kampus STEI SEBI dapat bermanfaat membantu UMKM, menjadi lebih berkembang serta bisa berkontribusi memajukan perekonomian di Indonesia.

Observasi Bisnis dilakukan secara bertahap oleh Mahasiswa STEI SEBI, dimulai dari wawancara owner pihak toko, pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB), lalu analisis data dengan cara dikomparasikan dengan ilmu Manajemen Bisnis Syariah selama perkuliahan di kampus, kemudian menganalisis kompetitor dan terakhir saran serta kesimpulan yang didapat dari hasil observasi bisnis. Proses yang sudah dilakukan sampai pada tahap analisis data dengan cara dikomparasikan dengan ilmu Manajemen Bisnis dan hingga saat ini proses nya berjalan lancar serta masih belanjut ke tahap selanjutnya.

Harapannya, pemberdayaan UMKM yang dilakukan oleh Mahasiswa jurusan Prodi Manajemen Bisnis Syari’ah ini dapat membantu memberdayakan para pelaku UMKM agar dapat berkontribusi memajukan perkembangan ekonomi di Negara Tercinta. Indonesia. Wallahu ‘alam Penulis, Akhmad Hanif (Mahasiswa Sekolah Tinggi Ekonomi Islam SEBI)

 

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)