Remaja Masjid Diajak Aktif Menulis

rm
0

 


RepublikMenulis.com – Remaja Masjid diharapkan mampu untuk aktif menulis. Dengan menulis, para remaja Masjid akan menjadi produsen informasi. Dengan demikian kontribusinya dalam membangun peradaban manusia akan semakin dirasakan.

Hal itu disampaikan Direktur Eksekutif Forum Pemuda Bangun Negeri (FPBN) saat menjadi nara sumber pada Pelatihan Jurnalistik Komunitas Remaja Masjid yang digelar Remaja Masjid Al Hidayah Desa Bojong Kulur Kabupaten Bogor Sabtu (22/11).

“Untuk itu, Remaja Masjid sangat penting untuk mengenal dan memahami media dan teknik menulis agar mampu menjadi produsen informasi dan bukan sebaliknya hanya sebagai konsumen media”, jelas Dosen STEI SEBI ini.

Dalam pelatihan ini, peserta dikenalkan metode menulis pola 100 kata. Dimana peserta secara bebas memilih salah satu dari tiga tema yang sudah diindentifikasi sesuai dengan kebutuhan dan kondisi para remaja.

Sebagai gambaran, Forum Pemuda Bangun Negeri (FPBN) adalah lembaga sosial yang concern dalam pengembangan potensi sumberdaya pemuda dan masyarakat. FPBN dirintis sejak 14 Agustus 2013 dengan visi menjadi wadah pemuda dalam mengembangkan kapasitas bertaraf internasional dan berbudi pekerti luhur.

Sedangkan misi yang diemban antara lain: 1) Meningkatkan kapasitas dan keterampilan para pemuda, 2) Meningkatkan partisipasi dan kesadaran pemuda agar berbudi pekerti luhur dan 3) Membangun sinergi dan kerjasama para pemuda di tingkat lokal dan internasional. Dalam setiap kegiatannya, FPBN menggunakan pendekatan partisipatif dan berbasis sumberdaya lokal serta menjalin sinergi dengan berbagai stakeholders strategis baik lokal, nasional dan internasional. (Ril/RM)

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)